Thursday, 28 January 2021

Doa mau tidur dan sesudah bangun tidur

Shobat khoir tidur adalah bagian dari karunia dan nikmat yang diberikan Allah SWT. Sedangkan adab mau tidur adalah berdoa. Allah SWT berfirman dalam Al Quran surat Al-Qashas ayat 73:

وَمِن رَّحْمَتِهِۦ جَعَلَ لَكُمُ ٱلَّيْلَ وَٱلنَّهَارَ لِتَسْكُنُوا۟ فِيهِ وَلِتَبْتَغُوا۟ مِن فَضْلِهِۦ وَلَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ


Artinya: "Dan karena rahmat-Nya, Dia jadikan untukmu malam dan siang, supaya kamu beristirahat pada malam itu dan supaya kamu mencari sebagian dari karunia-Nya (pada siang hari) dan agar kamu bersyukur kepada-Nya."

Dan Allah SWT berfirman pula dalam Al Quran Surat An-Naba ayat 9:

وَجَعَلْنَا نَوْمَكُمْ سُبَاتًا

Artinya: "Dan Kami jadikan tidurmu untuk istirahat"

Berikut doa mau tidur dan sesudah bangun tidur:

Rosulullah bersabda dalam hadits riwayat Imam al Bukhari:

قَالَ كَانَ النَّبِيُّ صلى الله عليه وسلم إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِهِ قَالَ ‏"‏ اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَأَمُوتُ ‏"‏‏.‏ وَإِذَا أَصْبَحَ قَالَ ‏"‏ الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ ‏

Artinya: Ketika Rasulullah SAW pergi tidur dia biasa mengucapkan, "Allahumma bismika ahya wa amut." Dan saat bangun di pagi hari dia terbiasa mengatakan, "Al-hamdu li l-lahi al-ladhi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihi-nnushur."

Dan dari hadis yang diriwayatkan Imam Bukhari, dari Abu Hurairah RA berkata: Rasulullah SAW bersabda:
“Jika seorang di antara kalian mendatangi tempat pembaringannya, maka hendaknya dia mengibas-ngibaskan tempat tidurnya dengan kainnya, karena dia tidak tahu, apa yang terjadi sepeninggalannya tadi, lalu ucapkan:  
 بِاسْمِكَ رَبِّ وَضَعْتُ جَنْبِي وَبِكَ أَرْفَعُهُ إِنْ أَمْسَكْتَ نَفْسِي فَارْحَمْهَا وَإِنْ أَرْسَلْتَهَا فَاحْفَظْهَا بِمَا تَحْفَظُ بِهِ عِبَادَكَ الصَّالِحِينَ
“Bismika Rabbi wadha ‘tu janbi wa bika arfa’ uh in amsakta nafsii far hamha, wa in arsaltaha, fah fazhha, bima tahfazhu bihi’ ibaadakas shaalihiin.”
Artinya:
(Dengan Nama-Mu, ya Rabbku, aku meletakkan lambungku. Dan dengan Nama-Mu pula aku bangun daripadanya. Apabila Engkau menahan rohku (mati), maka berilah rahmat padanya. Tapi apabila Engkau melepaskannya, maka peliharalah, sebagaimana Engkau memelihara hamba-hamba-Mu yang saleh)

Beliau Nabi SAW juga pernah berkata kepada al-Barra bin ‘Aazib RA: “Jika engkau datang ke pembaringanmu, maka berwudhu lah seperti wudhumu ketika hendak shalat, lalu berbaringlah di atas sisi sebelah kananmu, dan katakan:
أَللَّهُمَّ أَسْلَمْتُ وَجْهِي إِلَيْكَ وَفَوَّضْتُ أَمْرِي إِلَيْكَ وَأَلْجَأْتُ ظَهْرِي إِلَيْكَ رَغْبَةً وَرَهْبَةً إِلَيْكَ لَا مَلْجَأَ وَلَا مَنْجَا مِنْكَ إِلَّا إِلَيْكَ اللَّهُمَّ آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِي أَنْزَلْتَ وَبِنَبِيِّكَ الَّذِي أَرْسَلْتَ  
“Allahumma aslamtu wajhi ilaika, wa fawwadhtu amrii ilaika, wa aljaa-tu zharii ilaika, raghbatan wa rahbatan ilaika, laa malja-a wa laa manjaa minka illa ilaika, aamantu bikitaabikalladzi anzalta, wa binabiyyikalladzi arsalta.”
Artinya:
Ya Allah, aku menyerahkan diriku kepada-Mu, aku serahkan urusanku kepada-Mu aku menghadapkan wajahku kepada-Mu, dan aku sandarkan punggungku kepada-Mu karena mengharap dan takut kepada-Mu, tidak ada tempat berlindung dan menyelamatkan diri dari (ancaman)-Mu kecuali kepada-Mu, aku memohon ampunan-Mu dan aku bertaubat kepada-Mu, aku beriman kepada kitab yang Engkau turunkan dan kepada Nabi yang Engkau utus).

Menurut Imam Bukhari, jika kita mati pada malam itu, saat membaca doa sebelum tidur, maka kita akan mati di atas fitrah, dan jadikanlah doa ini yang terakhir kau ucapkan, dan jika kau bisa bangun pada pagi harinya, dan kita akan mendapatkan pahala.” Wallahu’alam bi shawab.

Demikian semoga bermanfaat. aamiin.

Friday, 8 January 2021

Tips menyembuhkan Tipes

Shobat khoir ..., kali ini kami posting tips menyembuhkan Penyakit Tipes atau Demam tifoid, semoga bermanfat bagi shobat khoir semua. Badan sehat adalah modal utama hidup, maka jangan biarkan tubuh shobat mengalami gangguan-gangguan yang menyebabkan aktivitas shobat menjadi terganggu.

Penyakit Tipes atau Demam tifoid merupakan penyakit yang terjadi akibat infeksi bakteri Salmonella typhi. Secara umum penyakit ini menyerang penderita dalam kelompok usia 5-30 tahun. Masa inkubasi dari bakteri umumnya dapat bervariasi juga, mulai dari 3 hari hingga 60 hari.

Penyebab

Penyebab tipes adalah bakteri Salmonella typhi, dan sebagian kecil juga dapat diakibatkan oleh Salmonella paratyphi A, B, atau C.

Demam tifoid atau tipes ini ditularkan dari kotoran ke mulut. Hal ini dapat terjadi bila kuman dari kotoran diangkut oleh lalat, yang kemudian meninggalkan kotoran tersebut pada makanan yang akan disantap oleh seseorang.

Kebersihan lingkungan memegang peran yang sangat penting dalam penularan demam tifoid. Jangan mengonsumsi makanan yang diduga tercemar atau yang kebersihannya patut dipertanyakan.

Gejala

Gejala tipes sangat luas dan bervariasi. Pada umumnya, seseorang dicurigai terkena tipes bila mengalami demam lebih dari 7 hari dan tidak mereda dengan penggunaan obat penurun panas. Demam juga dapat makin tinggi secara bertahap setiap harinya, dan bila tidak ditangani, dapat berlangsung hingga 3 minggu.

Keluhan lain yang menyertai demam dapat berupa:

Rasa lemah, nyeri kepala, nyeri pada persendian, nyeri pada otot-otot tubuh, perut terasa kembung atau nyeri, diare atau sulit buang air besar, mual dan muntah, batuk, tampak gelisah.

Bila tidak ditangani dengan tepat, demam tifoid juga dapat menimbulkan komplikasi, baik pada saluran pencernaan, hati, jantung, atau sistem persarafan.

Diagnosis

Penyakit tipes dapat didiagnosis melalui wawancara medis yang mendetail, pemeriksaan fisik lengkap, dan pemeriksaan penunjang. Wawancara medis dapat mencakup riwayat keluhan yang dialami, serta faktor risiko seperti riwayat konsumsi makanan dengan kebersihan yang kurang baik. Pemeriksaan fisik juga dapat dilakukan oleh dokter untuk memastikan arah diagnosis.

Berikut tips menyembuhkan tipes:

Sering dikatakan bahwa penanganan yang terbaik adalah pencegahan. Untuk mencegah tertular demam tifoid, disarankan untuk tidak mengonsumsi makanan yang diduga telah tercemar oleh lalat, atau yang kebersihannya tidak terjamin. Hal ini akan mengurangi risiko Anda untuk terinfeksi bakteri Salmonella typhi.

1. Jika seseorang diduga terkena tipes, disarankan untuk langsung berobat ke dokter. 

2. Kemudian bantu pengobatan tersebut dengan ramuan tradisional dengan komposisi dan ramuan sebagai berikut:

a. Bahan
- 5 ekor cacing tanah
- 5 batang rumput ilalang
- 1 bongkah gula batu

b. Cara meramu

- Cuci hingga bersihkan cacing tanah dan potong-potong menjadi beberapa potongan, dan cuci pula rumput ilalang tersrbut.
- Rebus semua bahan yang sudah bersih tersebut dengan air 1 liter sehingga air tersebut menjadi 1/2 liter.
- Biarkan air rebusan tersebut dingin kemudian saring dan masukkan dalam botol.

c. Cara konsumsi
- Minum air tersebut 3 x sehari.
- Lakukan kembali selama 2 s/d 3 hari.

Jangan lupa berdo'a pada Alloh SWT Membaca Sholawat Tib sebanyak tiga kali hendak minum obat, dan setiap usai Sholat wajib, Insya-alloh Alloh SWT akan menunjukkan jalan mudah yang terbaik untuk kesembuhan anda. Berserah diri kepada Alloh SWT, karena hanya beliau yang menyembuhkan tiap-tiap penyakit.

Bila bermanfaat silahkan beri komentar … 

Referensi:

www.klikdokter.com/penyakit/demam-tifoid

Sunday, 3 May 2020

Doa Sholat tarawih

Mayoritas ulama sepakat bahwa shalat tarawih merupakan ibadah sunah yang dianjurkan pada malam bulan Ramadhan. Ketika siang hari umat Islam menunaikan ibadah wajib puasa di bulan Romadlan, maka di malam harinya dengan mengerjakan ibadah sunah sholat tarawih, tadarus (baca Al-Quran), sholat tahajud, dan amalan sunah lainnya. Sedangkan landasan tentang kesunahan shalat tarawih adalah berpegangan pada sabda Rosululloh saw:

  مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ  

“Barangsiapa ibadah (sholat sunah) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau” (HR al-Bukhari, Muslim, dan lainnya).  
Syekh Khatib al-Syarbini dalam Mughni al-Muhtaj menjelaskan bahwa ulama sepakat tentang makna “qâma ramadlâna” di dalam hadits tersebut diarahkan pada sholat-sholat sunah diantarnya sholat tarawih, sholat tahajud, sholat witir, dan sholat sunah lainnya.

Berikut Penjelasan tentang keistimewaan bulan Ramadhan, yaitu sebagian diantara waktu yang dimuliakan umat Islam dengan berdoa dan bermunajat di malam hari. Bulan Romadan disebut sebagai bulan kasih sayang (rahmah), ampunan (maghfirah), dan pembebasan dari neraka (itqum minan nar), ibadah pada bulan suci ini sangat bernilai dari bulan lainya, maka berdoa sangat berpahala dan maqbul. Apalagi bertepatan dengan malam Lailatul Qadar, yaitu suatu malam yang disebut Al-Qur'an lebih baik dari seribu bulan.   Selain sarana mencurahkan permohonan kepada Sang Khalik, doa mencerminkan pula sebuah ekspresi ketundukan, kepasrahan, dan kerendahan hati di hadapan-Nya.

 Berikut adalah doa yang lazim dibaca para ulama setelah sholat sunah tarawih yang mashur disebut “doa kamilin”. 

  اَللهُمَّ اجْعَلْنَا بِالْإِيْمَانِ كَامِلِيْنَ. وَلِلْفَرَائِضِ مُؤَدِّيْنَ. وَلِلصَّلاَةِ حَافِظِيْنَ. وَلِلزَّكَاةِ فَاعِلِيْنَ. وَلِمَا عِنْدَكَ طَالِبِيْنَ. وَلِعَفْوِكَ رَاجِيْنَ. وَبِالْهُدَى مُتَمَسِّكِيْنَ. وَعَنِ الَّلغْوِ مُعْرِضِيْنَ. وَفِى الدُّنْيَا زَاهِدِيْنَ. وَفِى اْلآخِرَةِ رَاغِبِيْنَ. وَبَالْقَضَاءِ رَاضِيْنَ. وَلِلنَّعْمَاءِ شَاكِرِيْنَ. وَعَلَى الْبَلاَءِ صَابِرِيْنَ. وَتَحْتَ لِوَاءِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَوْمَ الْقِيَامَةِ سَائِرِيْنَ وَعَلَى الْحَوْضِ وَارِدِيْنَ. وَإِلَى الْجَنَّةِ دَاخِلِيْنَ. وَمِنَ النَّارِ نَاجِيْنَ. وَعَلى سَرِيْرِالْكَرَامَةِ قَاعِدِيْنَ. وَبِحُوْرٍعِيْنٍ مُتَزَوِّجِيْنَ. وَمِنْ سُنْدُسٍ وَاِسْتَبْرَقٍ وَدِيْبَاجٍ مُتَلَبِّسِيْنَ. وَمِنْ طَعَامِ الْجَنَّةِ آكِلِيْنَ. وَمِنْ لَبَنٍ وَعَسَلٍ مُصَفًّى شَارِبِيْنَ. بِأَكْوَابٍ وَّأَبَارِيْقَ وَكَأْسٍ مِّنْ مَعِيْن. مَعَ الَّذِيْنَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ مِنَ النَّبِيِّيْنَ وَالصِّدِّيْقِيْنَ وَالشُّهَدَآءِ وَالصَّالِحِيْنَ وَحَسُنَ أُولئِكَ رَفِيْقًا. ذلِكَ الْفَضْلُ مِنَ اللهِ وَكَفَى بِاللهِ عَلِيْمًا. اَللهُمَّ اجْعَلْنَا فِى هذِهِ اللَّيْلَةِ الشَّهْرِالشَّرِيْفَةِ الْمُبَارَكَةِ مِنَ السُّعَدَاءِ الْمَقْبُوْلِيْنَ. وَلاَتَجْعَلْنَا مِنَ اْلأَشْقِيَاءِ الْمَرْدُوْدِيْنَ. وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِه وَصَحْبِه أَجْمَعِيْنَ. بِرَحْمَتِكَ يَاأَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ وَالْحَمْدُ لِلّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

Artinya, “Yaa Allah, jadikanlah kami orang-orang yang sempurna imannya, yang memenuhi kewajiban-kewajiban, yang memelihara shalat, yang mengeluarkan zakat, yang mencari apa yang ada di sisi-Mu, yang mengharapkan ampunan-Mu, yang berpegang pada petunjuk, yang berpaling dari kebatilan, yang zuhud di dunia, yang menyenangi akhirat, yang ridha dengan qadla-Mu (ketentuan-Mu), yang mensyukuri nikmat, yang sabar atas segala musibah, yang berada di bawah panji-panji junjungan kami, Nabi Muhammad, pada hari kiamat, yang mengunjungi telaga (Nabi Muhammad), yang masuk ke dalam surga, yang selamat dari api neraka, yang duduk di atas ranjang kemuliaan, yang menikah dengan para bidadari, yang mengenakan berbagai sutra ,yang makan makanan surga, yang minum susu dan madu murni dengan gelas, cangkir, dan cawan bersama orang-orang yang Engkau beri nikmat dari kalangan para nabi, shiddiqin, syuhada dan orang-orang shalih. Mereka itulah teman yang terbaik. Itulah keutamaan (anugerah) dari Allah, dan cukuplah bahwa Allah Maha Mengetahui. Ya Allah, jadikanlah kami pada malam yang mulia dan diberkahi ini termasuk orang-orang yang bahagia dan diterima amalnya, dan janganlah Engkau jadikan kami tergolong orang-orang yang celaka dan ditolak amalnya. Semoga Allah mencurahkan rahmat-Nya atas junjungan kami Muhammad, serta seluruh keluarga dan shahabat beliau. Berkat rahmat-Mu, wahai Yang Paling Penyayang di antara yang penyayang. Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam.” (Lihat Sayyid Utsman bin Yahya, Maslakul Akhyar, Cetakan Al-‘Aidrus, Jakarta).   Tampak bahwa nama "kâmilîn" diambil dari redaksi pembuka doa ini yang memohon terbentuknya pribadi-pribadi sempurna (kâmilîn) dalam hal keimanan.

Isi doa ini cukup komplet, meliputi aspek duniawi dan ukhrawi, kenikmatan dan kesulitan, meminta kerbekahan malam mulia, diterimanya amal, dan lain sebagainya. Doa yang hampir selalu dibaca oleh umat Islam di Tanah Air ini juga  termaktub dalam kitab-kitab doa ulama Nusantara, salah satunya Majmû‘ah Maqrûât Yaumiyah wa Usbû‘iyyah karya pengasuh Pondok Pesantren Langitan Tuban, KH Muhammad bin Abdullah Faqih (rahimahullâh). Pada lembar pengantar, sang ayah, KH Abdullah Faqih, mengatakan bahwa doa-doa dalam kitab itu merupakan hasil ijazah dari Kiai Abdul Hadi (Langitan), Kiai Ma'shum (Lasem), Sayyid Muhammad bin Alwi al-Maliki, dan Syekh Yasin bin Isa al-Fadani. KH Abdullah Faqih memberikan restu atau ijazah kepada siapa saja yang mengamalkan (dengan ijâzah munâwalah).   Wallâhu a'lam bish shawâb.  
Demikian doa kamil dilansir dari NU-Online.

Wednesday, 25 December 2019

Adab Suluk mahabah Alloh SWT

Shobat khoir yang dirahmati Alloh SWT. Suluk adalah perjalanan ruhani seseorang bertujuan mendekatkan diri, mohon ampun dan mengharapkan ridlo Alloh SWT. disertai dengan penyucian jiwa yang diimplementasikan di ruhani dalam kehidupan sehari-hari secara istiqomah dan mudawamah.
Orang yang suluk biasa disebut salik, yakin beriktikaf di masjid atau surau, sedangkan masa suluk itu 10 hari, 20 hari atau 40 hari dibawah bimbingan seorang yang ma'rifat. Suluk ini sesungguhnya sudah diamalkan oleh para Nabi terdahulu seperti Nabi Musa as. ketika akan mendapatkan Kalamulloh suluk 10 hari di rumah dan 30 di bukit Tursina, juga Nabi Muhammad saw. sebelum mendapat wahyu sering suluk di gua Hiro.
Syeh Amin Al Kurdi berkata, seseorang itu tak akan menggapai makrifatulloh dengan hati bersih dan bersinar, sehingga dapat musyahadah pada Alloh SWT, kecuali dengan suluk atau kholwat.
Adab suluk menurut Syeh Amin Al Kurdi dalam kitab "Tanwirul Qulub"
ada 20;
1. Niat dengan ikhlas, tidak riyak dan sum'ah lahir batin.
2. Mohon izin dan bimbingan guru mursyid untuk memulai dan memasuki tempat suluk.
3. 'Uzlah/mengasingkan diri, membiasakan jaga malam, lapar dan berdzikir sebelum suluk.
4. Melangkah dengan kaki kanan pada saat masuk tempat suluk seraya memohon perlindungan kepada Alloh SWT. dari godaan syetan kemudian baca basmalah, surat An-Nas 3 kali. Selanjutnya melangkahkan kaki kiri seraya berdoa "Ya Alloh, yang menjadi pelindung di dunia dan akhirat, jadikanlah aku sebagaimana Engkau telah jadikan penghulu kami Sayidina Muhammad saw dan karuniailah aku rizki mencintai-Mu dan karuniailah aku rizki mencintai kekasih-Mu. Ya Alloh, sibukkanlah aku dengan kecantikan-Mu dan jadikanlah aku dalam golongan hamba-Mu yang ikhlas. Ya Alloh,  hapuskanlah diriku dengan tarikan zat-Mu, wahai Yang Maha Peramah yang tidak ada orang peramah bagi-Nya. Ya Alloh, jangan Engkau biarkan aku tinggal sendirian, sedangkan Engkau adalah sebaik-baik orang yang mewarisi.
Setelah itu masuk ketempat suluk dan mengucapkan "ini wajahtu ... minal musyrikin 21 kali". Kemudian sholat 2 rokaat, rokaat pertama baca ayat kursi (Al Baqarah 255) dan rokaat kedua amanar rosul (Al Baqarah 285). Setelah salam membaca Ya Fatah 500 kali.
5. Menjaga tetap suci dari hadas.
6. Jangan berangan memperoleh keramat.
7. Jangan bersandar.
8. Senantiasa menghadirkan mursyid.
9. Puasa.
10. Tidak berkata-kata kecuali dzikir atau sesuatu yang berhubungan syariat, bila selain itu akan menyia-nyiakan nilai kholwat dan melenyapkan cahaya hati.
11. Tetap waspada terhadap musuh, yakni syetan, dunia, hawa nafsu dan syahwat.
12. Hendaknya jauh dari suara bising.
13. Tetap sholat jama'ah dan jum'at.
14. Jika terpaksa keluar haruslah menutup kepala hingga leher dan menunduk.
15. Jangan tidur kecuali sangat mengantuk dan dengan tidur berduduk serta suci.
16. Menjaga pertengahan antara lapar dan kenyang.
17. Jangan membuka pintu untuk orang yang minta berkah, bila minta berkah hanya kepada guru mursyid.
18. Semua nikmat yang diperolehnya harus dianggap dari guru pembimbing atau mursyid, sedangkan guru mursyid memperolehnya dari Nabi Muhammad saw.
19. Membuang getaran dan lintasan dalam hati yang baik atau buruk, karena yang demikian itu akan mengganggu kosentrasi munajat pada Alloh SWT sebagai hasil dzikir.
20. Senantiasa berzikir sesuai bimbingan guru atau mursyid, sampai dinyatakan selesai dan boleh keluar.
Demikian adab suluk menuju Alloh SWT semoga bermanfaat ...

Monday, 23 December 2019

Cara download YouTube tanpa apk

Shobat khoir yang di rahmati Alloh SWT. Bila anda ingin menyimpan video YouTube ke dalam memori hp tanpa memasang apk dan mudah memindahkannya, berikut ini Cara download YouTube tanpa apk.:
1. Buka aplikasi Browser perambahan yang sudah tersedia di hp shobat. Tak perlu download apk baru ya shobat ... seadanya saja, boleh opera, google crom, atau sejenisnya.
2. Cari dan masuk situs YouTube dengan aplikasi Browser tersebut.
3. Buka video yang akan shobat download dan putar secukupnya.
4. Ketik "savefrom.net/" didepan alamat video tersebut misalnya "https://m.youtube.com/".... sehingga alamatnya menjadi "savefrom.net/https://m.youtube.com/".... kemudian tekan enter
5. Setelah shobat memencet enter, maka akan masuk ke website savefrom.net dengan browser yang menuju video youtube yang akan di download tadi yaitu https://m.youtube.com/.... dan tampilan video yang akan di download.
6. Apa bila video yang akan di download belum tampil atau muncul tulisan "Tautan unduhan tidak ditemukan", maka kembalikan lagi ke website youtube dengan browser yang akan di download dan putar kembali secukupnya. Selanjutnya lakukan kembali cara no 5 sehingga tampak video yang akan di download di website savefrom.net dan dibawahnya ada menu "unduh" berikut pilihan jenis filenya.
7. Apa bila video yang akan di download belum tampil juga atau muncul tulisan "Tautan unduhan tidak ditemukan", terkadang memori penyimpanan hp kurang besar atau file video yang akan di download terlalu besar, maka carilah file video yang lebih kecil.
8. Kemudian pencet unduh sesuai pilihan file video dan besarnya file. Tunggu hingga selesai download.
9. Lihat file video tersebut di manager file dalam folder download, silahkan putar berulang-ulang tanpa buka apk youtube atau online lagi.

Maaf shobat khoir untuk Cara download YouTube dengan savefrom.net/ seperti diatas sudah gak bisa. Tapi jangan hawatir ada solusi lain, yaitu dengan YMusic shobat.
Caraya browsing YMusic dan ikuti petunjuknya, atau langsung dibawah ini shobat...
Download Link : https://labs.xda-developers.com/store...
Demikian Cara download YouTube. Semoga bermanfaat bagi shobat khoir, aamiin ...

Tuesday, 17 December 2019

3 Tempat Wisata Edukasi di Ngawi

Shobat khoir yang dirahmati Alloh SWT. Setelah beraktifitas yang membosankan disetiap hari alangkah baiknya shobat melepaskan kepenatan tersebut dengan refresing dengan melihat pemandangan yang indah.  Kali ini kami rekomendasikan beberapa tempat wisata + edukasi karena mengandung nilai sejarah bagi shobat yang tinggal di Ngawi atau sekitarnya. Berikut 3 tempat wisata edukasi di Ngawi versi Kang Ono:

1. Benteng Van den Bosch


Maping Benteng Van den Bosh by Google Maps

Benteng Van den Bosch, lebih dikenal sebagai Benteng Pendem adalah sebuah benteng peninggalan Kolonial Belanda yang selesai dibangun tahun 1845 terletak di sebelah selatan pertemuan 2 sungai, yaitu sungai solo dan sungai madiun, juga sebagai tempat labuhnya kapal-kapal Belanda pada masa itu. Tepatnya di Kelurahan Pelem, Kecamatan/Kabupaten Ngawi. Benteng ini memiliki ukuran bangunan 165 m x 80 m dengan luas tanah 15 Ha yang menampung 250 tentara.
Foto Benteng Van den Bosch by Kang Ono

Selain menyuguhkan keindahan artistik gaya tempo dulu, sehingga bagus untuk foto prewedding, juga terdapat beberapa makam sebagai tempat ziarah.

2. Museum Trinil


Maping Museum Trinil by Google Maps

Museum Trinil Ngawi adalah museum peninggalan Belanda, berdiri di tahun 1891 yang dibangun oleh Eugene Dubois. Berawal dari penemuan fosil Pithecanthropus Erectus oleh Eugene Dubois, seorang pejabat kedokteran tentara kolonial Belanda. Untuk memperingatinya dibuatlah tugu berisi gambar anak panah dengan arah timur laut yang bertuliskan P.e 175 m, yaitu tempat penggalian temukannya fosil Pithecanthropus Erectus yang berada di pinggir aliran bengawan Solo.
Foto begron Gajah di komplek Museum Trinil by Kang Ono
Luas Museum Trinil sekitar 24.000 meter persegi. Di sebelah timur, utara dan barat museum, dikelilingi oleh aliran Sungai Bengawan Solo.
Dalam museum terpajang estalase yang di dalamnya berisikan benda-benda fosil, di antaranya fosil tulang panggul gajah jenis Stegodon trigonochepslus, serta fosil tulang pengumpil gajah.

3. Kebun Teh Jamus


Maping Kebun Teh Jamus by Google Maps

Kebun teh Jamus ini juga peninggalan Belanda yang dirintis oleh Van De Rappart pada abad ke-18, sekitar tahun 1866, kemudian ia kelola selama 44 tahun, dan meninggal pada tahun 1910. Kemudian dilanjutkan oleh putranya Ridder Von Rappart, yang mengalami kemajuan, namun juga kebangkrutan. Pada tahun 1928, Ridder membangun sebuah pabrik pengolahan teh dan Pembangkit Listrik Tenaga Air atau PLTA yang berada di kawasan kebun teh.
Pada tahun 1929, kebun teh ini dijual kepada perusahaan NV Geowehrij milik Belanda, yang kemudian memperluas wilayah perkebunan terutama pabrik dengan membeli pekarangan di sekitar kebun.
Ketika Jepang menduduki Indonesia, pada tahun 1942-1945, perkebunan diambil alih penjajah Jepang selama tiga tahun sampai Indonesia merdeka.
Setelah Indonesia bebas dari penjajahan, Kebun Teh Jamus dikelola oleh PT. Candi Loka, yaitu perusahaan pribumi yang mengelola hingga sekarang.
Foto Kebun Teh Jamus by Kang Ono

Seiring banyaknya pengunjung pemerintah Kabupaten Ngawi bekerja sama dengan PT Candi Loka untuk mengelola sebagian wilayah perkebunan menjadi tempat wisata resmi.
Di Kebun Teh Jamus ini para wisatawan disuguhkan panorama alam keindahan kebun teh. Bagi shobat yang berniat menginap di area lokasi, bisa menyewa rumah-rumah penduduk setempat, atau membuat perkemahan di kebun teh ini.
Disediakan pula kolam renang dengan Sumber Lanang dan Grojogan Songo Tuk Pakel yang menyajikan pemandangan air mengalir sepanjang 25 meter.
Tak jarang wisatawan yang memanfaatkan panorama kebun teh Jamus untuk foto prewedding.
Demikian 3 tempat wisata edukasi di Ngawi semoga bermanfaat dan bahan rujukan, aamiin ...

Tuesday, 3 December 2019

Cara Memindahkan penyimpanan WhatsApp ke SD card

Memindahkan penyimpanan WhatsApp ke memori eksternal atau SD card memang jadi trik yang cukup membantu. Sedangkan ukuran file media yang ter-download dari WhatsApp ke memori internal hp semakin hari akan semakin besar.
Akibatnya kapasitas kosong memori untuk aplikasi yang lain jadi sangat terbatas. Bahkan bisa membuat memori penuh dan tidak bisa menginstall aplikasi yang lain.
Sehingha satu-satunya cara untuk mengosongkan space memori internal dari file-file media WhatsApp ini adalah dengan memindahkannya ke SD card.
Permasalahannya hingga saat ini pihak WhatsApp sendiri belum  memberi layanan untuk menyimpan file medianya di SD Card.
Tapi tenang saja shobat ... , dalam setiap keterbatasan akan selalu datang kemudahan. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi trik cara memindahkan WhatsApp ke kartu memori eksternal (SD Card) dengan mudah.
1. Dengan cara manual
Shobat bisa langsung buka Manager file, kemudian buat folder dengan nama WhatsApp di SD Card. Masuk ke memori internal, cut folder media yang ada di direktori WhatsApp > Media. Paste di SD card.
2. Mengubah lokasi penyimpanan WhatsApp ke SD card  dengan APK Editor
Dengan APK Editor shobat ... bisa memodifikasi aplikasi android dengan mudah. Yang dimodifikasi adalah file Apk-nya, jadi nanti WA harus diinstall ulang menggunakan Apk yang sudah shobat ... dimodifikasi.
Berikut ini langkah-langkahnya:
Download file Apk WhatsApp yang nanti akan dimodifikasi.
Install APK Editor terbaru. Aplikasi APK Editor bisa didownload dari link berikut:
Setelah selesai diinstall, jalankan aplikasinya. Nanti akan muncul menu utama. Langsung saja pilih menu Select an Apk File.
Pilih file Apk WA yang tadi sudah didownload.
Setelah memilih file Apk WA yang akan diedit, shobat akan diarahkan ke form, langsung saja pilih Common Edit.
Kemudian pada bagian Install Location lalu pilih Prefer External.
Gambar by Kang Ono
Pilih save, lalu tutup APK Editor. Coba install aplikasi WhatsApp yang sudah dimodifikasi tadi. Jika berhasil maka WA akan terinstall di memori eksternal/SD card. File-file media WA seperti gambar, foto, video, dan dokumen juga secara otomatis akan terdownload ke memori eksternal.
Dilansir dari teknosentrik.com
3. Download file
Bagi shobat ingin langsung pasang aplikasi WA yang sudah dimodifikasi penyimpanannya dengan APK Editor bisa langsung download Apk WhatsApp dibawah ini:
Download WhatsApp Apk
Bila shobat ingin apli kasi lainya silahkan komen, insyaallah kami akan berusaha membantunya ...
Demikian semoga bermanfaat ... Aamiin.